cara memperbaiki printer bluetooth : Berotak

Halo, gaes, kali ini admin Berotak akan membahas mengenai Cara Memperbaiki Printer Bluetooth dengan beberapa permasalahan yang biasa dihadapi oleh pengguna printer bluetooth dari mulai seperti printer tidak berfungsi yaitu tidak terbaca di Smartphone, kemudian tidak keluar tulisan ketika digunakan, kertas macet tidak mau ngeprint, sampai dengan printer bluetooth yang mati total.

Buat kamu yang belum mengerti apa itu Printer Bluetooth, Printer Bluetooth sendiri sebenarnya adalah Printer Thermal yang merupakan salah satu jenis printer dengan cara kerja thermal.

Maksudnya cara kerja thermal yaitu bagian kertas yang akan ditulis atau dicetak ada proses pemanasan sehingga membentuk tulisan hitam.

Printer ini mencetak tulisan dengan tanpa tinta, sehingga awet, hemat dan cepat. Biasanya juga digunakan untuk print kertas struk atau receipt pembayaran, kertas voucer dan sebagainya hanya lewat HP atau Smartphone yang tersambung dengan Printer lewat Bluetooth.

Tak mau panjang lebar, berikut admin Berotak bagikan beberapa permasalahan dari Printer Bluetooth dan cara mengatasinya.

Printer Bluetooth Tidak Terbaca Di HP / Smartphone

Berikut langkah-langkah Cara Memperbaiki Printer Bluetooth tidak terbaca di HP / Smartphone:

  1. Download & Install aplikasi RawBT Print Service dari PlayStore.
  2. Jika sudah, buka aplikasinya, pilih CONFIGURE.
  3. Kemudian akan masuk ke menu Settings.
  4. Pada opsi Connection method, pilih Bluetooth.
  5. Pada opsi Connection parameters, pilih Bluetooth printer, kemudian pilih perangkat Printer Bluetooth yang akan disambungkan.
  6. Jika tidak menemukan perangkat printermu, pilih COMPANION DEVICE, tunggu beberapa saat lalu pilih SCANNING DEVICE untuk mencari perangkat yang ada.
  7. Kemudian kembali ke menu Settings di depan, coba klik tombol Test di bawah opsi Printer driver, untuk mengecek sudah terkoneksi dan bisa mencetak ataukah belum.
  8. Saat mau ngeprint biasanya kamu akan diminta izin, ijinkan saja, atau jika diminta memasukan PIN atau password Bleutooth, masukan saja 1234 atau kalau gak masukan 0000, pilih PIN / Password mana yang yang berhasil tersambung. Jika berhasil, printer akan mulai mengerprint.
  9. Jika sudah mengeprint / mencetak artinya Printer sudah terkoneksi dengan HP / Smartphonemu dan bisa digunakan.

Printer Bluetooth Tidak Keluar Tulisan

Berikut Tips Cara Memperbaiki Printer Bluetooth yang tidak keluar tulisannya:

  1. Pertama, coba kalian cek kabel port-nya apakah sudah benar ataukah ternyata salah colok. Kebanyakan rata-rata karena sering utak atik jadi salah colok port usb dimana.
  2. Kedua, cobalah cek kertas roll-nya siapa tau terbalik. Karena dalam beberapa kasus banyak orang yang ternyata memakai kertas roll-nya terbalik.
  3. Ketiga, coba kalian bersihkan printernya dari debu khususnya di daerah catridge, biasanya kalau ada debu kecil atau partikel kecil lain di dalamnya bisa menjadikan hantaran panas tidak sempurna sehingga saat ngeprint tidak bekerja dengan baik untuk mencetak tulisannya.

Baterai Printer Rusak

Baterai Printer Bluetooth kamu rusak? Gak usah panik. Berikut Cara Memperbaiki Printer Bluetooth yang baterainya rusak:

  • Caranya sangat mudah, jika kamu punya uang lebih bisa beli baterai yang baru, harganya kisaran Rp. 115,000 sampai Rp. 175,000.
  • Tetapi jika mau irit dan mau merakit sendiri, pakai saja baterai Nokia BL4C 2 buah, cari saja yang bajakan harganya biasanya murah sekitar Rp. 15,000.
  • Setelah dapat baterainya, tinggal kamu rakit saja seperti dalam gambar di bawah ini:

    Sumber :